Kecelakaan Di Jalan Lintas Padang-Bukitinggi
Telah terjadi kecelakaan lalu lintas di jalan Lintas Padang-Bukitinggi, tepatnya di Padang Pariaman pada 18 oktober 2020 sekitar pukul 10:30 Wib. Kecelakaan ini dialami mobil kijang inova berwarna hitam yang menuju Bukittinggi-Padang dan mobil truk kuning yang membawa traktor menuju Padang-Bukittinggi.
Setelah kecelakaan mobil kijang inova mengalami kerusakan berat bagian depan, sehingga kedua ban mobil tidak layak dikendarai. Mobil truk tidak mengalami kerusakan sedikitpun. Untuk saat ini penyebab kecelakaan dan data sopirnya belum diketahui. Tidak ada korban jiwa, dan kedua sopir dibawa kekantor polisi Padang Pariaman untuk diselidiki.
Menurut Pak Saripul Ramadan selaku saksi mata mengatakan “kecelakaan terjadi pukul 10:30 Wib di dekat pom bensin palapa Padang Pariaman, Jl Lintas Padang-Bukittinggi. Tidak ada korban jiwa dan penyebab kecelakaan belum diketahui. Keduanya dibawa kekantor polisi Padang Pariaman”.
Reporter : Sri Gus Wulan Sari
Editor: Tri Zeni Adha
Nge-Zoom Bareng : Peluncuran Mata Kuliah Kecerdasan Digital (Program Literasi Digital)
Webinar Fakultas Ekonomi Bisnis Islam IAIN Batusangkar, Mengulas Topik Ekonomi Syariah
Meriahkan HPN, UKKPK UNP Luncurkan SIGMA FM Versi Google Play dan Online
Meriahkan HPN, UKKPK UNP Luncurkan SIGMA FM Versi Google Play dan Online