Ratusan pekerja media atau jurnalis Sumatera Barat Mengikuti Suntik Vaksin Covid-19

Ratusan pekerja media atau jurnalis di Sumatera Barat mengikuti suntik vaksin Covid-19 yang diselenggarakan di aula kantor gubernur Sumatera Barat pada hari Rabu (10/03/2021) pukul 07.30 – Selesai. Peserta yang mengikuti kegiatan ini awalnya diperkirakan hanya 40-50 orang, namun antusiasme peserta dalam kegiatan ini ternyata sangat tinggi sehingga melebihi dari batas perkiraan hingga mencapai 180-an orang. Pihak yang terlibat dari kegaitan ini yaitu para jurnalis, wartawan, para pekerja media, media televisi, media cetak serta online. kegiatan ini bertujuan sebagai penangkal informasi hoax yang beredar di masyarakat awam pada umumnya.
Ide penyuntikan vaksin Covid-19 ini berawal dari salah satu seorang jurnalis yang mengikuti penyuntikan vaksin ditempat lain, kemudian pihak dari IJTI (Ikatan Jurnalistik Televisi Indonesia) berfikir untuk bisa mengadakan suntik vaksin ini secara masal di Sumatera Barat, serta berkoordinasi dengan Dinas kesehatan Sumatera Barat dan Dinas kesehatan kota Padang. “Acara ini diadakan satu hari saja namun jika masih banyak dari rekan – rekan jurnalis yang berkeinginan untuk disuntik vaksin Covid-19 maka kegiatan ini akan dilanjutkan lagi, harapan diadakannya kegiatan ini adalah agar rekan – rekan jurnalis serta para pekerja media yang berada pada garda terdepan dalam memberikan sebuah informasi kepada masyarakat dapat terlindungi dari virus Covid- 19 ini, karena mereka sangat berpotensi terpapar Covid-19, vaksinasi ini sudah dijamin oleh Pemerintah dalam segi kehalalan dan keamanannya “ Tutur John Nedy Kambang Ketua IJTI Sumbar.
Menurut Adetio Purtama seorang wartawan padang ekspres yang menjadi salah satu peserta suntik vaksin Covid-19 “ Hal yang dirasakan setelah suntik vaksin ini seperti imunisasi biasa saja, kemudian setelah disuntik vaksin menunggu kurang lebih 30 menit untuk melihat reaksi yang ditimbulkan dari suntik vaksin ini. Setelah 9 menit disuntik terasa pegal diarea bagian yang disuntik,program vaksinansi ini merupakan program dari pemerintah untuk upaya pengendalian pandemi Covid-19. Kita sebagai pekerja layanan publik memiliki rasa hati-hati agar tidak terpapar Covid-19, sehingga salah satu upaya yang dilakukan untuk mencegah yaitu dengan disuntik vaksin, harapan setelah disuntik vaksin ini para pekerja atau jurnalis bisa beraktifitas secara normal karena pekerjaan ini dituntut untuk bertemu dengan banyak orang . “
Reporter : Marsela
Cameraman : Dian Kamilia dan Bimma Pratama
Editor : Vania Zerlinda
Nge-Zoom Bareng : Peluncuran Mata Kuliah Kecerdasan Digital (Program Literasi Digital)
Webinar Fakultas Ekonomi Bisnis Islam IAIN Batusangkar, Mengulas Topik Ekonomi Syariah
Meriahkan HPN, UKKPK UNP Luncurkan SIGMA FM Versi Google Play dan Online
Meriahkan HPN, UKKPK UNP Luncurkan SIGMA FM Versi Google Play dan Online