Membersihkan Sampah, Langkah Awal Menjaga Kebersihan
Kebersihan bukanlah tanggung jawab pemerintah saja. Masyarakat juga diperlukan kesadarannya dalam menjaga lingkungan agar tetap bersih. Lingkungan yang bersih akan menciptakan kenyamanan dan ketentraman. Lingkungan yang bersih adalah bagian dari kelangsungan hidup manusia. Cara kita memperlakukan lingkungan akan berpengaruh terhadap tempat yang kita tinggali. Kepedulian terhadap lingkungan adalah sesuatu yang harus ada dalam diri kita masing-masing.
Masyarakat perlu meningkatkan kepeduliannya terhadap lingkungan karna lingkungan yang bersih akan berguna untuk meningkatkan kesehatan manusia, untuk membantu melindungi ekosistem, melindungi sumber daya alam, dan mendorong pertumbuhan ekonomi.
Namun, tidak banyak di zaman sekarang masyarakat yang peduli dengan lingkungannya. Banyak dari masyarakat yang masih membuang sampah sembarangan dan tidak mempedulikan dampak dari yang mereka lakukan tersebut. Padahal membuang sampah sembarangan memiliki dampak buruk yang besar bagi lingkungan. Bisa berdampak untuk kesehatan hingga kesejahteraan satwa liar. Lingkungan yang kotor akan menimbulkan banyak kuman dan hal tersebut menyembabkan timbulnya beberapa penyakit.
Selain itu, apabila tiba hujan lebat, aliran air yang mengalir akan terhambat karena sampah-sampah yang bertumpuk. Sehingga, dapat menyebabkan air tergenang. Jika air tergenang terlalu banyak, maka dapat menimbulkan banjir. Banjir memiliki dampak yang cukup besar, baik untuk lingkungan yang menjadi kotor, rusaknya peralatan-peralatan publik maupun milik pribadi, hingga memakan korban jiwa.
Masyarakat perlu untuk meningkatkan kesadarannya dalam menjaga lingkungan agar tetap bersih. Beberapa hal dapat dilakukan agar lingkupan tetap bersih terutama dari sampah, yaitu pertama, dengan membiasakan diri membuang sampah pada tempatnya. Sampah-sampah yang berserakan dapat menimbulkan bau yang tidak sedap, mengganggu kesehatan, dan menimbulkan rasa tidak nyaman. Kedua, memisahkan sampah organik dan non organik. Kita bisa mendaur ulang dan mendayagunakan jenis sampah non organik seperti, botol bekas, kain perca, sedotan plastik, kertas bekas menjadi kerajinan tangan atau barang dengan nilai jual yang menjanjikan. Sedangkan, untuk sampah organik, kita bisa memanfaatkannya menjadi pupuk organik. Hal ini merupakan contoh kecil dari tindakan yang bisa kita lakukan untuk menjaga lingkungan agar tetap bersih dan sehat.
Penulis: Radiatil Hayati
Penyunting: Juvani Indah
Nge-Zoom Bareng : Peluncuran Mata Kuliah Kecerdasan Digital (Program Literasi Digital)
Webinar Fakultas Ekonomi Bisnis Islam IAIN Batusangkar, Mengulas Topik Ekonomi Syariah
Meriahkan HPN, UKKPK UNP Luncurkan SIGMA FM Versi Google Play dan Online
Meriahkan HPN, UKKPK UNP Luncurkan SIGMA FM Versi Google Play dan Online