Bersama Mengenal Mental Health Yang Baik Di Kalangan Mahasiswa
Bersama Mengenal Mental Health Yang Baik Di Kalangan Mahasiswa
Pada Sabtu (2/3/2024) BEM KM UNP adakan acara seminar yang mengangkan tema membangun kesehatan mental dikalangan mahasiswa. Acara seminar kali ini diadakan di Aula FMIPA UNP. Adapun tujuan diangkatnya seminar yang hertemakan mental health karena banyaknya dari kalangan mahasiswa yang mengalami stress, depresi, trauma, skizofernia dan penyakit mental lainnya. Disebutkan juga ibuk Siti Djauharoh, M. Psi, Psikolog selaku CEO PT BIRO KOSULTASI PSIKOLOG COPIN bahwasanya kota Padang merupakan kota yang masuk kedalam 10 kota yang keinginan bunuh diri yang tinggi. Hal ini menunjukkan bahwa memang sangat dibutuhakannya pembahasan mengenai mental health ini diadakan. Beliau juga menyebutkan bahwa sebanyak 20% dari pasien di Klinik beliau berasal dari UNP.
“Ada beberapa hal yang menjadi tips agar kita tidak mengalami yang namanya penyakit mental. Yang pertama hadapi segala sesuatu dengan rileks, yang selanjutnya kita mampu mencari apa sumber dari masalah yang ada, dan yang terakhir kita harus mampu menggunakan konsep ubah kata yang negatif menjadi positif. Selain itu kita harus meyakini bahwa ada makna dalam suatu peritiwa.” Ujar ibu Siti Djauharoh selaku pemateri dalam seminar kali ini.
Menurut penyampaian ibu Siti dalam seminar tadi terdapat 2 pembagian mental, yaitu mental kuat dan mental lemah. Mental lemah adalah orang dengan tingkat reseliasi rendah dan orang mental kuat adalah orang dengan tingkat reseliasi yang tinggi. Ada satu prinsip yang harus diingat yaitu setiap katu melahirkan perilaku.
Ketua pelaksana seminar mengatakan “Harapan dari kami selaku panitia pelaksana acara ini agar mahasiswa mengenali masalah yang mereka hadapi dan paham bagaimana cara untuk menangani masalah-masalah tersebut. Karena tidak sedikit mahasiswa yang mengalami masalah kesehatan mental saat sekarang ini. Semoga dadakannya seminar kali ini dapat menjadi wadah bagi para mahasiswa untuk mengenali diri sendiri dan menangani masalah yang mereka alami.”
Ada beberapa hal yang menjadi penyebab adanya masalah terhadap mental, yaitu, Pertama, pengalaman buruk yang ada di masa lalu dan terus teringat bahkan belum bisa memaafkan pelakunya. Kedua kepercayaan terhadap orang yang bisa terjadi karena sering tidak sesuai dengan ekspektasi. Selain itu ada juga penilaian yang diberikan oleh orang lain. Gambaran diri juga merupakan hal yang menjadi penyebab tergaggunya kesehatan mental. Ketiga adalah emosi yang kadang sudah lama dipdipenda Disebutkan juga bahwa jangan mengambil keputusan disaat emosi yang tidak stabil.
“Pemaparan mengenai ilmu terkait mental health dari ibu Siti tadi sangat membantu saya uttuk bisa mengenali diri saya dan masalah yang terjadi dalam diri saya. Tidak hanya itu saya juga mendapatkan saran untuk bagaimana seharunya saya kedepannya. Saya sangat berterima kasih kepada panitia penyelenggara dan ibu Siti selaku pemateri telah mengadakan acara ini.” Ucap Tiara Jelita Putri yang menyaksikan langsung seminar kali ini dan juga dilanjutkan oleh Fenny Eka Novita yang mengatakan “Harapan saya untuk kedepannya untuk diri saya dan juga semua mahasiswa agar kita bisa untuk berani dan bisa melawan kecemasan yang kita alami.”
Reporter: Zahra Nurul Azka
Kamerawan: Rabbal Limel Wanis, Syuhaila Ayu Azra
Penyunting: Anggun Patricia
Nge-Zoom Bareng : Peluncuran Mata Kuliah Kecerdasan Digital (Program Literasi Digital)
Webinar Fakultas Ekonomi Bisnis Islam IAIN Batusangkar, Mengulas Topik Ekonomi Syariah
Meriahkan HPN, UKKPK UNP Luncurkan SIGMA FM Versi Google Play dan Online
Meriahkan HPN, UKKPK UNP Luncurkan SIGMA FM Versi Google Play dan Online